TAKARAN
Untuk : 2 porsi
1 porsi : 449 kalori
1 porsi : 19.95 gr protein
BAHAN
- 50 gr Proteina bentuk irisan, rendam dalam air, setelah lunak diremas-remas, ditiriskan
- 100 gr beras
- 50 gr daging ayam
- 2 sdm minyak untuk menumis
- 100 ml kaldu
- 1 sdm bawang putih goreng dicincang
- 2 potong cakwe diiris-iris
- Seledri cincang untuk taburan
Bumbu
CARA MEMBUAT
- Rebus beras bersama daging ayam dan air sebanyak kurang lebih 10 gelas, bertahap dituang, direbus sampai kental menjadi bubur, angkat daging ayamnya.
- Daging ayam tadi disuwir-suwir, sisihkan.
- Tumis dengan minyak irisan dan bawang dan bawang putih, beri merica dan saus tiram, aduk, masukkan suwiran daging ayam dan proteina, beri kaldu, aduk, masukkan kecap ikan, aduk sampai kering, angkat. Diluar api, masukkan cincangan bawang putih goreng, aduk rata.
- Hidangkan bubur menjadi 2 mangkuk, atasnya beri tumisan ayam Proteina, kemudian taburi dengan irisan cakwe dan seledri cincang.
- Hidangkan segera bersama sambal botol asam manis.